Cara backup hosting cPanel

You are here:
Perkiraan waktu membaca: 1 menit

Artikel ini menjelaskan bagaimana cara backup hosting cPanel dengan langkah-langkah mudah dan benar khusus untuk pengguna hosting yang menggunakan control panel cPanel.

… Baca juga Cara Login ke Member Area untuk pelanggan

Langkah-langkah cara backup hosting cPanel

– Login ke cPanel -> klik Backup
cara backup hosting cpanel
Pilih opsi backup sesuai kebutuhan

Full backup hosting cPanel

Cara backup hosting cPanel opsi ini akan membackup seluruh arsip, file, dan configurasi yang ada pada account hosting.

Dengan opsi ini, backup cPanel account dapat di restore ke hosting yang menggunakan cPanel (hubungi Customers Support untuk bantuan restore account hosting fullbackup).

… Baca juga Cara Login cPanel control panel yang benar

Langkah-langkah Full backup

  1. Klik “Download or Generate a Full Website Backup”
  2. Generate a Full Backup -> Backup Destination -> pilih “Home Directory”
  3. Ketik alamat email kemana pemberitahuan backup dikirimkan pada kolom “Email Address:”
  4. Klik Generate Backup
  5. Cek email beberapa menit kemudian, jika backup sudah selesai, Anda akan mendapatkan email pemberitahuan.
  6. Masuk ke cPanel -> File Manager -> masuk ke directory /home/username/
  7. Download file backup ke komputer, contoh file backup “backup-12.27.2012_15-59-00_username.tar.gz”

Partial Backups

Backup ini akan membackup seluruh arsip dan file yang ada dalam folder /home/username/public_html/, Cara backup hosting cPanel opsi ini akan membackup account hosting cpanel dan men-download-nya ke komputer setelah backup selesai.

Namun backup opsi ini tidak membackup database pada hosting, untuk itu harus download backup lagi database-nya.

Langkah-langkah partial backup

  1. Klik jenis data yang ingin di backup, misal: Home Directory, Databases, dan Email.
  2. Tunggu hingga proses backup selesai dilakukan oleh server, jika sudah selesai otomatis komputer akan mendownload data backup tersebut (lama proses pembuatan backup dan download tergantung pada besarnya data website).

Rekomendasi cara backup hosting cPanel

Dari 2 jenis cara backup hosting cPanel diatas, kami sangat merekomendasikan client untuk melakukan langkah Full Backup, karena dengan opsi ini, semua data website, email, database, dan configurasi hosting yang ada didalamnya akan juga ikut terbackup.

Was this article helpful?
Dislike 0
Views: 206